Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prilly Latuconsina Santai Makan Junkfood Murah di Pinggir Jalan Milan

Kompas.com - 30/09/2018, 11:15 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa waktu lalu, artis peran Prilly Latuconsina berkunjung ke Milan, Italia, untuk menghadiri Milan Fashion Week.

Di Milan, Prilly mencoba beragam makanan termasuk makanan kaki lima dan junkfood.

"Aku cuek yah, kalau aku mau dan di mana aja dilakuin. Kebetulan mau makan junkfood murah meriah, euro mahal. Jadi aku ide, ada junkfood dan murah," ujar Prilly saat ditenui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Prilly bahkan dengan santai duduk di pinggir jalan sambil menikmati jajanannya.

"Terus tempat makan di situ penuh. Malas pakai heels kan, ya sudah duduk-duduk saja di pinggir jalan. Orang juga cuek kan di situ," papar Prilly.

Ternyata, teman Prilly mengabadikan foto dirinya yang sedang menikmati junkfood di pinggir jalan.

"Teman aku iseng fotoin aku kapan lagi Prilly makan di pinggir jalan," ungkap Prilly.

Prilly mengunggah foto itu di akun Instagram-nya, @prillylatuconsina96.

I'm only human. Kapan lagi bisa makan lesehan di Milan. Hemat. Daripada makan di restaurant pas bayar stress liat bilnya ???????? HAHAHAHA!," ia menulis pada keterangan foto.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

I’m only human. Kapan lagi bisa makan lesehan di Milan. Hemat. Daripada makan di restaurant pas bayar stress liat bilnya ???????? HAHAHAHA!

A post shared by Prilly Latuconsina (@prillylatuconsina96) on Sep 22, 2018 at 6:48am PDT

"Yah itulah diri aku, aku enggak pernah jaim (jaga image). Makan pakai tangan duduk pinggir jalan. Caption juga jujur. Stress lihat bill makan di resto ya sudah di pinggir jalan saja, ha ha ha," kata Prilly tentang foto itu.

Baca juga: Maxime Bouttier Tak Ajak Prilly Latuconsina Main Film yang Disutradarainya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau