Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melody eks JKT 48 Akhiri Masa Lajang

Kompas.com - 04/11/2018, 07:59 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Melody Nurramdhani mengakhiri masa lajang. Ia menikah dengan Hanif Fathoni di Bandung, Jawa Barat pada Sabtu (3/11/2018).

"Saya terima nikahnya Melody Nurramdhani Lhaksani binti Asep Julianto Laksono, dengan mas kawin tersebut, tunai," kata Hanif dalam video singkat yang diunggah aku fanbase JKT 48 @senshi48.

Dalam video juga terlihat bagaimana Hanif memanggil Melody dengan panggilan istriku saat menyerahkan mas kawin yang dikemas dalam sebuah pigura.

Melody tampak begitu ayu dengan kebaya putih dengan riasan ala pengantin Sunda.

Senyum tak henti menghiasi wajah Melody saat berhadapan dengan Hanif yang kini telah resmi menjadi suaminya tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

[????03/11/2018] ???? Alhamdulillah akadnya lancar.. Samawa yaa ???????? Ekhemm Wota" yg patah hati mending d doain semoga langgeng trs, Kan Ntar wota punya ponakan ???? btw, maafkan backsoundnya malah bikin makin baper :v ?MinUnch #jkt48 #wedding #news #news #HariPatahHati #jkt48 #48family #46family #lfl #l4l #wedding #melodyjkt48 ???? : @lambe_turah @lambenyinyir @netmediatama @insertlive

A post shared by Senshi48 ( JKT48 Fanbase ) (@senshi48) on Nov 3, 2018 at 3:37am PDT

Baca juga: Melody Eks JKT48 Shock dan Menangis Saat Dilempar Kaleng Minuman

Selain mengunggah prosesi ijab kabul, akun @senshi48 juga mengunggah foto-foto pernikahan Melody dan Hanif. Video itu juga memperlihatkan ketika mereka saling menyematkan cincin ke jari manis.

Selamat berbahagia Melody dan Hanif!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau