JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Achmad Megantara didapuk memerankan tokoh Rian dalam film Terimakasih Cinta. Dalam film ini Megantara beradu akting dengan artis peran Putri Marino yang berperan sebagai Eva.
Bekerjasama dengan Putri, bagi Megantara, terasa begitu mudah. Pasalnya, istri artis peran Chicco Jerikho itu begitu terbuka.
"Gue bersyukur Putri tipe orang yang open untuk diajak ngebedah skrip, pelajari naskah. Jadi gue lebih mudah, beban terangkat karena kita berdua bisa pelajari naskahnya ini mau dibawa ke mana," ujarnya saat ditemui di gala premiere Terima Kasih Cinta di XXI Epicentrum, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (9/1/2019).
Baca juga: Putri Marino: Chicco Jerikho Jadi Lebih Sensitif sejak Jadi Ayah
Selain itu, Megantara juga harus kembali menggali memori masa SMA untuk mendalami perannya sebagai Rian.
"Karena perankan anak SMA, gue harus ngulang memori yang pernah ada waktu SMA percintaanya gimana, gaya slengean SMA gimana. Kalau soal basket kebetulan gue dulu anak basket, jadi masih bisa narik memori," ungkap Megantara.
Megantara juga harus belajar tentang penyakit lupus yang diderita Eva, kekasihnya di film Terima Kasih Cinta.
"Gue jadi belajar tentang penyakit lupus. Karena setelah dapat tawaran film ini gue baca tentang lupus itu gimana, efek sampingnya gimana, penderitaanya seperti apa," tuturnya.
Film Terima Kasih Cinta adalah film arahan sutradara Tema Patroza. Film yang banyak mengambil lokasi shooting di Bekasi, Jawa Barat ini terinspirasi dari novel berjudul 728 Hari karya Djono W Oesman. Film ini akan tayang pada 17 Januari 2019 mendatang.
Baca juga: Putri Marino Izinkan Chicco Jerikho Nonton Konser Guns N Roses
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.