Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Suho, Kai, Chen EXO Terjebak Macet di Jakarta...

Kompas.com - 26/05/2019, 19:45 WIB
Kurnia Sari Aziza,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA,  KOMPAS.com - Tiga personel boy group asal Korea Selatan EXO, Suho, Kai, dan Chen terjebak kemacetan di Jakarta, Minggu (26/5/2019). 

Mereka terjebak macet saat akan menuju Mal Kota Kasablanka dari Hotel Westin, Jakarta Selatan. 
 
Ceritanya, Chen, Kai, dan Suho hendak menuju acara Fansign bersama Nature Republic di Mal Kota Kasablanka pada pukul 15.30 WIB. 
 
 
Sebelumnya, tiga personel yang dikenal dengan "Kim Bros" ini melaksanakan konferensi pers dan peluncuran produk terbaru Nature Republic "Around The Nature" di Hotel Westin. 
 
Berdasarkan pantauan Kompas.com, "Kim Bros" dan rombongan keluar dari hotel sekira pukul 15.15 WIB. 
 
Keluar hotel, mobil rombongan "Kim Bros" sudah terjebak kemacetan. Tampak dua petugas dari kepolisian militer yang mengawal rombongan. 
 
Namun, voorijder pun kesulitan membebaskan rombongan dari kemacetan. Kepadatan kendaraan roda empat terlihat dari Jalan HR Rasuna Said hingga Jalan Kasablanka, tepat di depan Mal Kota Kasablanka. 
 
 
Kawasan ini memang terkenal menjadi langganan macet. Pada hari biasa saja, kawasan ini selalu macet. 
 
Terlebih hari ini, saat hari libur ditambah ada fansign EXO.
 
Kemacetan mulai terurai di depan Mal Kota Kasablanka. 
 
Akhirnya, iring-iringan mobil Chen, Kai, dan Suho terpantau masuk parkir Mal Kota Kasablanka pada pukul 16.00 WIB.
 
Mereka langsung menuju gerai Nature Republic di dalam mal dan melanjutkan acara fansign di lapangan parkir Mal Kota Kasablanka. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau