Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Membedah Trailer Film Gundala

Kompas.com - 22/07/2019, 09:37 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Trailer film superhero Indonesia, Gundala, baru saja dirilis di kanal Youtube Screenplay Film dan platform digital pada Sabtu (20/7/2019) lalu.

Berdurasi dua menit, trailer film Gundala menyuguhkan sebuah alur yang seolah mudah ditebak meski plotnya maju mundur.

Adalah Sancaka (Abimana Aryasatya) yang sedari kecil sudah mencicipi kerasnya hidup, hingga beranjak dewasa selalu dihadapkan dengan ketidakadilan.

Hingga suatu hari, tiba-tiba Sancaka mendapatkan kekuatan super yang membuatnya bisa membela orang-orang lemah dari ketidakadilan itu.

Berikut beberapa detail cuplikan adegan dalam trailer Gundala:

Menit 0:10

Potongan adegan dalam trailer film Gundala.YouTube/Screenplay Films Potongan adegan dalam trailer film Gundala.
Sancaka kecil (Muzakki Ramdhan) sudah harus berjuang menjalani kehidupannya seorang diri.

Hal itu terlihat ketika Sancaka berlari kencang menghindari sekumpulan anak sebayanya.

Baca juga: Tara Basro Dimentori Jawara Silat untuk Film Gundala

Menit 0:15

Potongan adegan dalam trailer film Gundala.YouTube/Screenplay Films Potongan adegan dalam trailer film Gundala.
Setelah dewasa, Sancaka diperhadapkan dengan kekacauan yang terjadi di negerinya.

Ada adegan-adegan seperti, peperangan, kerusuhan, demonstrasi, yang sepertinya semakin memunculkan jiwa berontak dalam diri Sancaka.

Menit 0:26

Cecep Arif Rahman dalam trailer film Gundala.YouTube/Screenplay Films Cecep Arif Rahman dalam trailer film Gundala.
Terselip sosok Cecep Arif Rahman yang berperan sebagai Swara Bathin.

"Enggak ada gunanya hidup kalau cuma mikirin diri sendiri," begitu kalimat yang terdengar saat Swara Bathin muncul sambil bertelanjang dada dengan gerakan seperti penari.

Menit 0:35

Potongan adegan dalam trailer film Gundala saat Sancaka tersambar kilatan petir.YouTube/Screenplay Films Potongan adegan dalam trailer film Gundala saat Sancaka tersambar kilatan petir.
Adegan selanjutnya merupakan titik penting dalam alur cerita film Gundala. Di mana Sancaka di bawah hujan deras tiba-tiba tersengat kilatan petir.

Namun, justru sengatan itu memberikan kekuatan super kepadanya.

Baca juga: Hannah Al Rashid: Ada Karakter Perempuan Aktivis di Gundala

Menit 0:48

Potongan adegan dalam trailer film Gundala.YouTube/Screenplay Films Potongan adegan dalam trailer film Gundala.
Orang-orang terdekat Sancaka mulai mempertanyakan kekuatan itu pun langsung ingin membuktikannya dengan memukulnya dari belakang.

Namun, Sancaka malah tergeletak pingsan.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com