Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Patung Bermotif Binatang dalam Squid Game Ternyata Diperankan Manusia Sungguhan

Kompas.com - 28/09/2021, 17:36 WIB
Christy Tolukun,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Serial Korea Squid Game kini menjadi perhatian publik. Tak cuma soal ceritanya yang menarik, properti dalam serial orisinal Netflix itu juga mengundang ketertarikan penonton.

Dalam salah satu adegan di serial ini, terdapat patung manusia yang dipenuhi lukisan motif binatang.

Ternyata patung tersebut diperankan oleh manusia.

Baca juga: Kalimat yang Disebutkan oleh Boneka Raksasa di Squid Game, Apa Maksudnya?

Dikutip dari kanal YouTube Raye dan Jin, Selasa (28/9/2021), Raye mengungkapkan bahwa ia sempat mendapat tawaran untuk memainkan peran tersebut pada Oktober 2020.

Namun, ia menolak karena tak nyaman setelah mendengar detailnya.

"Saya menolaknya karena... terasa memalukan," kata Raye.

Baca juga: CEO Netflix: Squid Game Pasti Jadi Serial Terpopuler di Dunia

Raye mengatakan bahwa ia harus tampil tanpa busana dan nantinya tubuhnya dicat.

Meski demikian, ia tetap bisa hanya memakai pakaian dalam dan menutupi bagian tubuh intim lainnya dengan stiker.

"Karena saya tak ingin hampir telanjang dengan dipenuhi body paint untuk sebuah proyek random," ucapnya.

Ia ragu menerima tawaran tersebut karena tidak diberitahu sebelumnya soal program atau stasiun apa yang meminta hal itu.

Baca juga: 5 Cerita di Balik Layar Squid Game, Sutradara Ungkap Pemenang Sesungguhnya

Padahal, honor yang ditawarkan sungguh fantastis sebesar 4.243 dollar AS atau Rp 60,4 juta selama tiga hari.

Namun kini, ia akhirnya tahu bahwa peran tersebut untuk serial orisinal Netflix berjudul Squid Game yang sekarang naik daun.

"Bakal keren jika terlibat di dalamnya (Squid Game). Lain kali, saya akan bilang 'ya'," ucap Raye.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com