Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Rony Dozer, Perjalanan Karier Mantan Bintang "Extravaganza" sejak Tahun 2000-an

Kompas.com - 12/11/2021, 08:29 WIB
Fitri Nursaniyah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor sekaligus komedian, Rony Dozer, meninggal dunia pada Kamis (11/11/2021).

Sahabatnya, Rency Milano, menyebut napas Rony sempat terengah-engah sebelum wafat.

Nama Rony Dozer tak asing di dunia hiburan Tanah Air.

Baca juga: Rony Dozer Meninggal Dunia, Ernest Prakasa Berduka

Wajahnya kerap kali muncul di layar kaca, bahkan sejak tahun 2000-an.

Profil Rony Dozer

Rony Antonius Setiawan lahir di Denpasar, Bali, pada 20 Agustus 1975.

Pemilik nama panggung Rony Dozer itu memulai karier sebagai seniman sejak tahun 2000.

Baca juga: Rony Dozer Meninggal Dunia, Rency Milano: Napasnya Sempat Terengah-engah

Rony Dozer dikenal sebagai aktor, komedian, sekaligus pemusik.

Selama 20 tahun berkarier di dunia hiburan, sosok Rony Dozer sudah muncul di berbagai program.

Mulai dari sinetron, FTV, situasi komedi, hingga film layar lebar.

Nama Rony Dozer mulai dikenal khalayak setelah dirinya menjadi bagian dari generasi pertama "Extravaganza" pada 2004 hingga 2009.

Baca juga: Terkena Penyakit Selulitis, Rony Dozer Kehilangan Banyak Pekerjaan

Rony Dozer berada di satu set dengan banyak artis ternama lainnya, seperti Ronal Surapradja, Indro Wibowo, Tike Priatnakusumah, Aming, TJ, dan Tora Sudiro.

Sederet judul sinetron populer yang pernah dibintangi oleh Rony di antaranya Arti Sahabat, Supergirl, Abu Nawas dan Paman Jin, dan Tuyul & Mba Yul Reborn.

Adapun sederet judul film yang pernah dimainkan oleh Rony di antaranya Jelangkung (2001), Kiamat Sudah Dekat (2003), 3 Playboy Galau (2013), Petualangan Lollypop (2013), dan Drakula Cinta (2014).

Selain itu, ada Caleg By Accident (2014), The Wedding & Bebek Betutu (2015), Oops!! Ada Vampir (2016), Surat Untukmu (2016), Kurindu Natal Keluarga: Santa Claus dari Jakarta? (2021), dan Tuyul dan Mbak Yul The Movie (2021).

Baca juga: Jarang Muncul di Layar Kaca, Rony Dozer Didiagnosis Penyakit Selulitis

Pada 2020, Rony Dozer didiagnosis terkena penyakit selulitis.

Hal itu membuat Rony terpaksa harus absen dari dunia hiburan Tanah Air beberapa tahun ke belakang.

Penyakit tersebut menyerang Rony sejak 2014, dampaknya pada kaki sang aktor mengalami pembengkakan.

Baca juga: Tora Sudiro Sudah Capek-capek Latihan Berantem dan Diet, Syuting Film Dibatalkan Produser

Kini, dalam usianya yang menginjak 46 tahun, Rony kembali ke pangkuan Yang Maha Kuasa.

Kepergian Rony meninggalkan satu istri dan dua orang anak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com