JAKARTA, KOMPAS.com -- Penantian penyanyi dan pencipta lagu Oppie Andaresta untuk membuat sebuah album bareng sejumlah rekan bermusiknya, sesama perempuan, akhirnya terwujud. Bersama Sania, Tere, Fia, dan Ika, serta Yacko, ia mempersembahkan album Tentang Perempuan.
Sebagaimana judulnya, album tersebut bertema perempuan. Single pertamanya pun bertajuk "Wanita Indonesia". "Kami di Indonesia krisis lagu perempuan, lagu yang bertema perempuan, berspirit positif. Setiap bulan April (bulan kelahiran RA Kartini) saya cuma dengar, 'Ibu Kita Kartini...' atau 'Diciptakan alam pria dan wanita...' atau 'Wanita dijajah pria...' Biasanya, hanya dua lagu itu yang jadi tema. Ya kan?" ucap Oppie tentang latar belakang pembuatan album Tentang Perempuan.
Dengan album yang digarap hanya dalam waktu satu bulan itu, Oppie berharap bisa memberi inspirasi dan kekuatan untuk menjalani hidup bagi kaum perempuan Indonesia. "Jadi, mudah-mudahan, dengan adanya lagu ini, setiap bulan April lagu-lagu yang berspirit membangun tentang perempuan jadi ada pilihan. Mudah-mudahan ini bisa menjadi inspirasi, pokoknya bisa berguna," harapnya.
"Jadi, lagu-lagu yang ada di album ini bercerita tentang fungsi perempuan, bermula dari masalah ketika perempuan mulai memilih atau bermimpi apa yang akan ditentukan oleh mereka dalam memilih jalan hidup," lanjutnya.
Masih kata Oppie, hasil dari penjualan album ini untuk program Peduli Perempuan, menekankan perhatian kepada masalah perempuan, seperti women violence, human trafficking, pemberdayaan perempuan, kesetaraan jender, dan lain-lain. "Ini hanya kerja sosial kami. Teman-teman di sini pun tidak dibayar dan mereka mengerjakan dengan tulus. Saya sudah berjanji, buat album untuk kepedulian terhadap perempuan," katanya lagi. (C9-09)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.