Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lily Allen Hati-hati dengan Tren

Kompas.com - 14/07/2010, 10:19 WIB

LONDON, KOMPAS.com -- Kata Lily Allen, tubuhnya yang berisi, tidak langsing, membuatnya tak mungkin mengikuti tren fashion. Karena itu, ia harus belajar berbusana sesuai dengan bentuk badannya itu.

Penyanyi lagu "Not Fair" ini, yang berat tubuhnya telah naik selama beberapa tahun, sudah belajar mencocokkan pakaian yang dikenakannya dengan bentuk badannya dan kini ia tahu bahwa ada beberapa tampilan yang tak akan pernah bisa dipilihnya.

"Gaun-gaun ala kerajaan, jeans dengan sepatu berhak runcing dan tinggi serta 'atasan' yang menutup bokong anda, cocok. Dan, (gaun-gaun) apapun yang bersiluet A. Saya berhati-hati mengikuti tren yang tak sesuai untuk saya. Saya tidak memiliki tubuh seorang model, jadi saya mengenakan yang cocok untuk saya. Saya tak sesuai mengenakan sepatu dengan hak mungil (kitten heels), misalnya. Tinggi saya lima kaki dua inci (kira-kira 160 cm). Jika saya mengenakan sepatu berhak tinggi, harus yang tingginya lima inci (kira-kira 12,7 cm)," ucapnya.

Perempuan berusia 25 tahun ini juga mengatakan, ia telah menemukan bahwa bertata rambut dan berias wajah yang baik kadang lebih penting ketimbang mengenakan gaun yang mahal. "Saya sudah menemukan bahwa tampilan saya yang sebetulnya kurang wah untuk ukuran acara karpet merah malah memperoleh reaksi terbaik. Habiskan uang lebih banyak untuk rias wajah dan tata rambut, tapi juga jangan berdandan berlebihan. Kenakan sesuatu yang anda rasa nyaman--mungkin gaun yang mekar dan ringan dari bahan yang indah--dan bisa berdansa dengan mudah," tuturnya kepada majalah ELLE terbitan Inggris. (femalefirst.co.uk/ATI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com