JAKARTA, KOMPAS.com- Seminggu kurang menjelang bulan Ramadhan, artis Fauzi Baadilla mulai mencoba membatasi ngomong jorok. Ini dilakukan agar ibadah puasa yang dijalankannya nanti bisa berjalan dengan lebih khusyuk.
"Dari sekarang gue mulai ngerem kebiasaan negatif kaya ngomong jorok dan kebiasaan aneh lainnya," kata Fauzi, saat ditemui di kafe MU, Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (7/8/2010).
Hal lain yang dilakukan oleh pemeran film Mengejar Matahari untuk menyambut bulan puasa adalah dengan cara belajar berpuasa dari sekarang. Fauzi berharap, saat memasuki bulan puasa nanti dirinya bisa kuat menjalankannya hingga tuntas 30 hari.
"Sekarang sudah mulai start colongan puasa. Gue latihan dari sekarang. Jadwal tidur juga sekarang mulai diatur kayak bangun subuh. Semuanya mulai adaptasi dari sekarang," tambahnya.
Berbeda dengan artis lain yang selalu memanfaatkan bulan puasa untuk memperbanyak nafkah, Fauzi justru tidak mau menerima pekerjaan di bulan suci tersebut.
"Kalau bisa gue nggak mau kerja di bulan puasa. Kalaupun kerja paling yang ringan-ringan saja. Karena menurut gue puasa itu hal yang besar dan harus siap-siap saja. Jadi itu tanda penghormatan gue," jelasnya. (ANI)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.