JAKARTA, KOMPAS.com — Demi sebuah peran dalam film ketiganya, Sweetheart, Aurelie Moeremans (17) rela mengalami luka dan memar di sekujur tubuhnya. Menurut bintang film The Love dan Chicks, pantang baginya mundur dari peran yang telah dipercayakan kepadanya.

"Aku di film ini berperan sebagai Nina. Yang menariknya, di sini kan aku dapat adegan bullying, nah di situ aku beneran direndem dalam lumpur selama 9 jam. Asli itu dingin banget. Sempet masuk angin," ungkapnya saat ditemui di pemutaran perdana film di Planet Hollywood, Jakarta, Kamis (23/9/2010).

Dara yang saat ini duduk di bangku sekolah kelas III SMA ini mengaku tidak memiliki perasaan jijik saat beradegan di dalam kubangan lumpur. Toh ini bagian dari totalitas yang harus dilakukannya sebagai seorang aktris. 

"Aku sih enggak jijik, paling ngerasa sakit karena jadi korban bullying. Di adegan kan aku ceritanya ditindas, nah di situ aku digampar beneran. Adegan disiksa itu, adegan paling berat menurut aku," ujar Aurelie.

Bahkan, ia harus mengalami luka di bagian bibir dan mengalami kerontokan rambut karena dalam adegan tersebut ia kerap menjadi korban penindasan.

"Bibirku sempet luka di tengah akibat adegan itu, tapi ini cuma accident aja kok, bukan termasuk adegan," akunya diiringi tawanya yang renyah.