Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usaha Christian Bale Pun Berbuah Manis

Kompas.com - 17/01/2011, 11:13 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Aktor Christian Bale, yang memerankan seorang petinju yang berjuang melawan kecanduan narkotika di film drama The Fighter, meraih penghargaan untuk kategori Aktor Pendukung Terbaik di ajang Golden Globe, Minggu  (16/1/2011), yang dilangsungkan di Beverly Hills, Los Angeles, Minggu (16/1/2011). 

Bagi Bale, kemenangan ini menjadi buah yang manis dari hasil kerja keras dan pembuktiannya sebagai seorang aktor. Bagaimana tidak, demi memerankan karakter yang dipercayakan sutradara David O. Russell, Bale rela menurunkan berat badannya hingga sekitar 15 kg.

Maka tak heran, dalam film tersebut, ia benar-benar seperti seorang pesakitan yang kecanduan obat-obatan. Keberanian Bale mendalami perannya, mendapat banyak pujian dari rekan mainnya seperti  Mark Wahlberg, Amy Adams, dan sang sutradara sendiri. "Itulah kelebihan dia. Bale mampu mentransformasikan dirinya demi peran yang dimainkannya," puji Wahlberg.       Sementara itu, untuk kategori aktor dan aktris terbaik di kategori film drama, masing-masing diberikan kepada Colin Firth lewat filmnya The King's Speech dan  Natalie Portman untuk penampilannya daalam Black Swan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
    atau