Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arzeti Bilbina Mencari Generasi yang Sehat

Kompas.com - 18/04/2011, 13:25 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com --  "Aku ingin lebih fokus mengembangkan industri hiburan di Tanah Air,” kata peragawati Arzeti Bilbina (36) soal roadshow-nya ke 13 kota. Kegiatan ini akan berlangsung selama Mei-November 2011. Di acara itu dia akan melakukan pemilihan model, peragawati, bintang film dan sinetron, serta pembawa acara terbaik.

”Kami akan mengambil satu sampai dua pemenang di tiap kota tadi ke Jakarta untuk kembali ’diadu’,” tutur Arzeti, ibu tiga anak.

Perempuan kelahiran Lampung ini menyatakan kegiatannya bersifat nirlaba. Maksudnya, agar ada generasi baru di dunia hiburan di Indonesia.

”Kita membutuhkan regenerasi yang sehat. Membutuhkan wajah baru dan bakat orisinal lainnya yang diperoleh dengan cara yang sehat lewat kompetisi terbuka,” kata pendukung film Angels Cry yang diilhami peristiwa bom Bali ini, menambahkan.

Menurut Arzeti, industri tahan krisis di Indonesia cuma dua, kuliner dan hiburan. ”Saat terjadi krisis moneter 1997, saya tetap stabil mendapat pesanan pekerjaan di dunia hiburan, seperti halnya usaha rumah makan,” ujarnya.

Seharusnya, lanjut Arzeti, roda perekonomian di Indonesia berbasis pada industri pariwisata, termasuk dunia hiburan dan kuliner, serta agrobisnis. ”Lihat Thailand. Mereka mampu menggerakkan roda perekonomian dengan mengandalkan dua sektor ini,” katanya. (WIN)

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com