JAKARTA, KOMPAS.com -- Sehari sebelum Maroon 5 tampil di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, pada Selasa (26/4/2011) malam Adam Levine, sang vokalis sekaligus gitaris band asal Los Angeles (California, AS) itu, menyapa para penggemarnya di Jakarta melalui akun twitter-nya, "Ok. Goodnight Jakarta! We've got a tremendous feeling about the show tomorrow. the energy is FLOWING..." Rupanya apa yang disampaikan oleh Levine pada malam itu terbukti ketika Maroon 5 menghibur ribuan penonton di Tennis Indoor pada Rabu (27/4/2011) malam.
Sajian vokal dan musik dari Levine, James Valentine (gitaris), Michael Madden (pemain bas), Matt Flynn (drummer), dan Jesse Carmichael (pemain keyboard), dibantu oleh seorang pemain keyboard pendukung telah membuat para penonton, turut bernyanyi, bergoyang, dan, bertepuk tangan, dan bahkan histeris. Belum lagi, penampilan Maroon 5 diperkuat oleh tata cahaya pentas yang keren. Terutama para perempuan yang menonton malam itu yang termanjakan oleh Levine. Dengan gerak tubuhnya yang playful sekaligus powerful, Levine seolah mengggoda, merayu, dan membuat mereka histeris. "Aaahhh.. I love you Adam!!!" teriak mereka.
Levine juga menyerukan kalimat, "Saya cinta Kamu! Saya cinta kamu, terima kasih, apa kabar semua? This is dedicated to ladies. Saya cinta kamu!" Maka para perempuan itu pun berteriak lagi, "Aaahhh... Saya juga cinta kamu!!!".
Dalam konser yang berisi belasan lagu tersebut, Levine lalu menyuguhkan "She will be Loved" dari album perdana Maroon 5, Songs About Jane (2002), dengan musik akustik, yang menjadikan para perempuan yang menonton menjadi "mabuk".
Usai manggung di Jakarta, melalui akun twitter-nya Levine seolah tak mau berhenti menggoda dan merayu para perempuan penyuka Maroon 5. Ia bercerita mengenai gelang pemberian salah seorang perempuan penggemarnya di Jakarta. "One of our amazing Indonesian fans gave me a bracelet tonight. I'm in love with it. Thank you. I'm gonna wear it all the time!" Hmmm...
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.