Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kris Biantoro Berharap Ada Pendonor Ginjal

Kompas.com - 03/06/2011, 20:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Master of ceremony (MC) kawakan Kris Biantoro yang tengah dirawat di rumah sakit lantaran mengidap gagal ginjal berharap ada pihak yang rela mendonorkan ginjalnya demi kesembuhan yang begitu diharapkannya selama ini.

"Kamis sangat mengharapkan (donor ginjal)," ujar Ny Kim, istri Kris Biantoro, saat ditemui di Rumah Sakit Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (3/6/2011).

Sejumlah usaha untuk mendapatkan ginjal telah dilakukan Kris bersama keluarganya.  Bahkan, anaknya pun telah menyatakan kesediaannya untuk mendonorkan ginjal demi sang ayah. "Sebenarnya di Jakarta bisa, di Rumah Sakit Cikini. Namun, karena anak-anak tidak ada yang segolongan darah dengan Om yang golongan darahnya O, sementara itu anak-anak golongan darahnya A. Mereka sudah mau memberikan itu kepada Om," jelas Kim.

Melihat semangat Kris yang cukup besar, Kim meyakini harapan itu pasti ada.  "Masih, sebenarnya masih (mengharapkan pendonor), tetapi Om takut sama kejadian yang dulu di Guangzhou karena gagal (mendapatkan pendonor)," keluh Kim.

Sudah dua tahun belakangan ini, terang Kim, Kris kian akrab dengan cuci darah. "Cuci darah, seminggu dua kali. Sebelumnya hanya minum obat," kata Kim. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau