Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Boyce Avenue Tetap Bikin Perempuan Menjerit

Kompas.com - 10/07/2011, 17:52 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Dalam kebanyakan video grup Boyce Avenue di Youtube,  terpampanglah sosok-sosok Manzano bersaudara dari Florida, AS, Alejandro, Fabian, dan Daniel. Meski Alejandro-lah yang paling sering terlihat dalam video-video itu karena dirinya merupakan vokalis utama band tersebut, kelengkapan personel selalu tampak.

Namun, tidak demikian ketika Boyce Avenue, yang menyandang #1 Cover Version versi Youtube, kali ini bertandang ke Jakarta untuk main di panggung Calmosphere, panggung khusus untuk para penampil bermusik kalem, dalam LA Lights Indiefest Festive Sound 2011.

Sabtu (9/7/2011) malam, di Lapangan D Senayan, hanya Alejandro (vokal dan gitar) dan Fabian (gitar dan vokal pendukung) yang naik ke pentas. Daniel (bas dan perkusi) tidak hadir. "Ya, dia lagi bersama keluarganya di sana (di tempat asalnya). Jadi, enggak bisa datang," terang Alejandro ketika diwawancara dalam acara meet and greet Boyce Avenue di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (9/7/2011) siang.

Pembawa acara meet and greet pun terlihat terkejut. "Oh, saya kira Daniel enggak hadir dalam meet and greet saja. Ternyata, lagi bersama keluarganya di sana," ujarnya.

Grup tersebut memang terkenal di Youtube dengan membawakan lagu-lagu banyak band dan penyanyi seperti Black Eyed Peas, Katy Perry, Bruno Mars, Kings of Leon, Coldplay, Five for Fighting, BoysII Men, Taylor Swift, Pink, Michael Jackson,dan  U2. Meski begitu, Boyce Avenue mencoba mencipta dan merilis lagu-lagu sendiri, yaitu "All You're Meant to be", "When the Lights Die", dan "Broken Angel".

Ciri khas mereka adalah suara serta improvisasi khas dari sang vokalis dan permainan ritme mereka dalam membawakan lagu-lagu para artis musik lain.

Dalam Indiefest Festive Sound 2011 Boyce Avenue menyajikan 13 lagu. Mereka berhasil membuat banyak penonton, terutama para perempuan, bergoyang, bertepuk tangan, dan menjerit. Agaknya Daniel tak ada tidak mendatangkan masalah bagi para penonton dalam menikmati suguhan mereka, meskipun formasi lengkap mereka tentu akan lebih afdol bagi mereka dan parapenonton.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com