LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Mau tahu film apa yang paling berkesan bagi aktris jelita Liv Tyler selama kariernya di dunia akting? Jawabnya, film Lord of the Rings.
Ya, diakui Tyler, film garapan sutradara Peter Jackson itu, adalah film yang paling melekat di hatinya. Bahkan, ia mengaku masih tak percaya bisa menjadi bagian dalam film termasyhur itu.
Dalam film yang telah dirilis satu dekade lalu itu, Tyler memerankan tokoh Arwen dalam trilogi Lord of the Rings-The Fellowship of Ring yang diadaptasi dari novel karya J.R.R. Tolkien.
Film ini kemudian menjadi salah satu film franchise dengan pendapatan terbesar dan disukai penikmat film. Di jajaran film box office, film ini berhasil meraup pendapatan mencapai 1 milyar dollar AS dan juga memborong penghargaan Oscar di ajang Academy Awards 2002, termasuk untuk kategori Film Terbaik.
"Itu hanya salah suatu bagian terbesar dari hidup saya. Saya berpikir bahwa hal itu sangatlah menggairahkan. Saya kadang berpikir 'Saya tidak percaya kok itu bisa terjadi." Bila kita melihat lagi ke belakang, sungguh sebuah pengalaman yang luar biasa bisa membuat film-film seperti itu," ungkapnya.
"Saya tahu saat itu, begitu banyak pengalaman dan penuh risiko dalam banyak hal, namun semua dilakukan dengan semangat yang menggebu-gebu dan tentu saja kecintaan," katanya mengenang masa shooting film Lord of the Rings.
"Tak bedanya dengan yang lain, saya benar-benar terpana oleh semua situasi. Saya menikmati setiap detik dan begitu bangga dengan keberhasilan itu," tambahnya.
Sayang, kondisi ini tak bisa dirasakannya lagi, saat Jackson kembali melakukan shooting untuk film The Hobbit, yang merupakan prekuel dari Lord of the Rings. Saat ini, The Hobbit masih dalam penggarapan dan tengah melakukan shooting di Selandia Baru.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.