JAKARTA, KOMPAS.com -- Setelah lama malang melintang di dunia sinetron, Asmirandah Zantman (22) mendapat kesempatan menjadi sutradara film omnibus atau kompilasi film pendek yang ceritanya punya benang merah. Itu sebabnya, sebulan terakhir ini dia dan tim sibuk menyiapkan proses produksi.
”Sekarang kami sedang memantapkan skenario sambil mikirin siapa yang jadi pemainnya. Tim menyusunkan skenario, saya dimintai komentar,” ujar artis sinetron, film, presenter, dan model itu, Kamis (26/7/2012) sore.
Tim yang dimaksud Asmirandah adalah tim dari LA Lights Indie Movies. Tim ini yang memilih Asmirandah menjadi salah seorang sutradara dan akan mendampinginya dalam pembuatan film. ”Aku senang sekali terpilih sebagai salah satu sutradara, apalagi nanti filmnya akan ditayangkan di bioskop,” ujar perempuan berdarah Belanda-Sunda itu.
Menjadi sutradara sebenarnya bukan hal baru buat Asmirandah. Lulusan The Next Academy Jakarta jurusan penyutradaraan itu setidaknya pernah membuat lima film pendek dan beberapa klip. ”Tapi kebanyakan untuk memenuhi tugas kuliah, sih.”