Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Project Pop: Sahur!! Sahur!!

Kompas.com - 03/08/2012, 06:19 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Bagi grup Project Pop, peristiwa sehari-hari yang lucu dan mengesankan bisa menjadi ide pembuatan sebuah lagu. Apa yang umum terjadi pada bulan Ramadhan, misalnya, membuat Yosi dengan mudah menciptakan lagu terbaru berjudul ”Sahur! Sahur!”

”Idenya dadakan, tiba-tiba muncul begitu saja. Dalam tempo setengah hari jadilah sebuah lagu,” ujar Yosi, kemarin.

Hasilnya, videoklip yang memperlihatkan tingkah kocak dia dan anggota lain Project Pop, yakni Udjo, Odie, Tika, Gugum, dan Oon, bisa dilihat di Youtube. Mereka bahkan membuat semacam kuis berhadiah THR untuk lagunya itu. Seperti biasa, lirik lagunya pun bergenre komedi. Yosi mengaku mengambil lagu anak berjudul ”Nina Bobo” sebagai prechorus (refrain), tetapi liriknya diubah dari ajakan untuk bobo menjadi tidak bobo.

Ide lagu tersebut berasal dari pengalaman saat grup asal Bandung itu berkumpul di bulan puasa. ”Setiap bulan puasa pasti kami sedang mengerjakan proyek sehingga selalu berkumpul,” kata ayah dua anak itu. Nah, saat berkumpul itulah mereka merasakan sulit bangun untuk makan sahur sekalipun sudah menyiapkan alarm di empat meja.

”Saya menangkap esensi universalnya. Puasa yang sempurna itu harus sahur, jangan sampai terlewat. Padahal, sahur biasanya menjadi saat sulit karena harus bangun pada dini hari,” ungkap Yosi. (TRI)

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com