JAKARTA, KOMPAS.com -- Apa hubungannya antara bentuk tubuh sang Mama yang berbadan besar dengan bisnis kuliner yang dirintis oleh bintang sinetron Noni Annisa Ramadhani atau yang lebih akrab disapa Donita?
Mojang kelahiran Bandung, 14 Februari 1989 ini punya jawabannya. "Sekarang lagi mau jalanin bisnis kuliner, jadi rencananya aku sama teman gabungan bikin resto, namanya Kambing Bakar Bohay. Ini terinspirasi dari Mama saya yang berbadan besar, karena Mama saya bohay," jelas Donita dalam wawancara di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (18/9/2012) malam.
Bukan sekadar terinspirasi dari sang Mama semata. Bebekal kegemaran menyantap pelbagai jenis makanan, Donita akhirnya mencoba peruntungannya di bisnis resto ini. "Karena saya suka makan, jadi bisnis saya seputar apa yang saya suka. Apalagi saya ngemilnya saja bacang, dan saya senang makan, jadi ya sudah jadi itu yang saya ambil," jelas Donita.
Untuk bisnis kuliner yang rencananya segera diresmikan pada awal Oktober 2012 nanti, selain mengurus manajemennya, Donita juga turun tangan untuk memberi racikan minuman ringan yang jadi andalannya. "Pokoknya menunya beda sama yang lain, dan di sini khusus buat minuman, seperti lychee ice tea, rujak tomat, ini semua aku yang mix. Karena aku doyan makan, aku jadi ngulik-ngulik, dan yang favorit nanti ada nasi tomat. Jadi seperti nasi kebuli, tapi lebih segar," paparnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.