JAKARTA, KOMPAS.com -- BIGBANG, boyband asal Korea Selatan yang mengguncang Jakarta dua hari berturut-turut, 12 dan 13 Oktober 2012, dalam tur dunia mereka, tidak hanya sempat mencicipi makanan Indonesia, tapi juga mengenakan busana dan perlengkapan pakaian dari Indonesia.
Seusai membuat VIP (para penggemar BIGBANG) Indonesia terkesan lewat konser mereka pada Sabtu (13/10/2012) malam di Mata Elang International Stadium (MEIS), dua dari lima personel grup vokal tersebut, G-Dragon dan Taeyang, meng-update akun Twitter mereka. "Swag kkkkkk" tulis G-Dragon, sang leader BIGBANG, melalui akun Twitter-nya, @IBGDRGN.
Ia juga mengunggah fotonya bersama teman sejak kecilnya, Taeyang. Dalam foto itu ia tampak mengenakan blus barong dan sarung, sementara Taeyang berkemeja batik dan bersarung serta memainkan suling. Mereka sama-sama mengenakan blangkon dari batik. Busana itu merupakan pemberian dari VIP.
Sabtu malam, pada penghujung konser bertajuk BIGBANG Alive GALAXY Tour 2012, G-Dragon telah mengenakan blangkon yang didapatnya dari seorang VIP yang melemparkannya ke panggung. Ia mengenakan blangkon tersebut selama membawakan lagu-lagu tambahan hingga saat ia menghilang dari panggung.
Melalui akun Twitter-nya, Taeyang juga mengicaukan, "Aku cinta padamu!!! ;)" dan mengunggah sebuah foto t-shirt bertulisan Damn! I love Indonesia, label milik pembawa acara Daniel Mananta. Pada malam sebelumnya, Jumat (12/10/2012), Taeyang juga sudah mengunggah sebuah foto boneka beruang pemberian VIP dari Indonesia. Ditulisnya, "Haha it's so cute!!:) thanks jakarta!! See u tommo!!"
BigDaddy Entertainment, promotor yang membawa BIGBANG ke Indonesia, memang menyediakan gift booth di mana VIP bisa membeli hadiah-hadiah untuk mereka berikan kepada para artis pujaan mereka itu. "VIPs, BIGBANG juga titip to say thank you untuk gifts-nya yang sebanyak 3 dus. Sebagian sudah dibuka," tulis pihak BigDaddy Entertainment melalui akun Twitter @bigdaddyid, Minggu (14/10/2012).
BIGBANG langsung kembali menuju Korea Selatan setelah konser berakhir dan telah tiba di Incheon, Korea Selatan, Minggu siang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.