Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gilang Sakit, Shahnaz Haque Jadi Perawat Gadungan

Kompas.com - 29/12/2012, 10:06 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Pembawa acara dan bintang iklan, Shahnaz Haque (40), berubah profesi menjadi ”perawat”. Naz, panggilannya, menjadi perawat bagi suaminya, Gilang Ramadhan, yang baru keluar dari rumah sakit setelah dirawat selama 12 hari.

”Gilang kena lever parah. Tetapi karena enggak betah di rumah sakit, habis copot infus dia pilih bed rest di rumah,” tutur Naz.

Dirawat istri seperti Naz, tentu Gilang senang. Namun, rupanya perawat Naz senang menggigit. ”Aku perawat galak karena energinya harus dibagi antara ngurus tiga anak, kerja, dan ngasuh Gilang. Kalau Gilang bandel, aku gigit. Enggak sabar, soalnya aku perawat gadungan,” ujarnya.

Selama Gilang sakit, selain bekerja dan mengurus rumah, Naz juga mengambil alih tugas Gilang mengantar anak sulungnya, Pruistin (10), berlatih bisbol. Pruistin bergabung dengan tim Garuda Baseball Club yang tengah berlatih ekstra untuk kejuaraan Indonesian Little League.

”Pru yang bikin bapaknya cepat sembuh. Kalau bertanding, dia bilang ’kemenanganku untuk kesembuhan bapak’. Pru kan dekat banget sama bapaknya,” kata Naz.

Mengingat kondisi Gilang, mereka akan melewati pergantian tahun di rumah saja. ”Tahun Baru ini penuh warna, tidak ada liburan, tidak ada pesta, dengan kondisi Gilang sakit. Tetapi Tuhan kasih kami hadiah Tahun Baru luar biasa, ikatan batin antara Pru dan bapaknya,” kata ”perawat” Naz. (DOE)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com