Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Produser Oscar Pastikan Beruang Ted dan Wahlberg Serahkan Oscar

Kompas.com - 07/02/2013, 06:45 WIB

BEVERLY HILLS, KOMPAS.com — Aktor Mark Wahlberg dan Ted, boneka beruang kesayangannya, akan muncul di panggung Academy Awards. Keduanya akan menjadi salah satu pembaca pemenang Oscar.

Produser tayangan Academy Awards, Craig Zadan dan Neil Meron, mengonfirmasikan kebenaran kabar tersebut, Selasa (5/2/2013).  "Suatu kebahagiaan bisa mewujudkan kehadiran Mark dan Ted tampil bersama untuk pertama kalinya di panggung Oscar," ujar Craig Zadan dan Neil Meron.

Belum lama ini, sosok beruang Ted memang mencuri perhatian ketika tampil bersama Wahlberg dalam film komedi Ted. Film ini belakangan menjadi film komedi berlabel R yang menoreh pendapatan terbesar sepanjang masa dengan total pendapatan mencapai 522 juta dollar AS.

"Saya sangat senang bisa menyerahkan Oscar bersama Mark Wahlberg," ujar Ted. "Saya menghabiskan waktu sebulan untuk belajar melafalkan kata 'Quvenzhane'."

Wahlberg telah dua kali dinominasikan untuk meraih penghargaan Academy Awards. Pada tahun 2006 ia masuk nominasi untuk kategori Pemeran Pendukung Terbaik dalam film The Departed, dan sebagai produser untuk film The Fighter, yang dinominasikan meraih Film Terbaik.

Ajang pemberian penghargaan Oscar rencananya akan dilangsungkan pada 24 Februari di The Dolby Theatre, Hollywood & Highland Center, dan akan dipandu oleh Seth MacFarlane dan disiarkan di jaringan ABC Television Network.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com