Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zaskia "Gotik" Dapat Kejutan dari Pria Bernama Suryana

Kompas.com - 07/02/2013, 22:46 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Biasanya, di panggung, yang membuat heboh suasana adalah si penampil. Tetapi, hal berbeda terjadi ketika penyanyi dangdut Zaskia "Goyang Itik" atau Zaskia "Gotik" manggung dalam acara Syukuran & Sambut Tahun Baru 2013 Kompas Gramedia: Beragam Warna Satu Cinta KGnesia, Kamis (7/2/2013) siang, di pelataran parkir Gedung Kompas Gramedia, Jalan Palmerah Selatan, Jakarta Pusat.

Zaskia, yang tampil secara minus one (menyanyi secara live diiringi rekaman musik yang diperdengarkan lewat sound system), mula-mula mengajak para karyawan Kompas Gramedia untuk bergoyang itik, setelah dirinya mendendangkan "Alamat Palsu", lagu yang dipopulerkan oleh Ayu Ting Ting. Namun, ketika seorang pria yang mengaku bernama Suryana naik ke pentas bersama sejumlah kawannya, dara tersebut justru terkejut karena ternyata aksi Suryana menghebohkan.

"Namanya siapa, Mas?" tanya Zaskia. "Nama saya Suryana, kalau malam Suryani, kalau pagi Suryanto," jawab Suryana disambut gelak tawa para karyawan lainnya.

Zaskia tak mau kalah heboh. Ia membalas Suryana dengan berkomentar tentang kacamata berbingkai bulat besar yang dikenakan oleh lelaki itu, "Ngomong-ngomong ini kacamata apa sih, modelnya gini banget."

Namun, Zaskia dibalas lagi oleh Suryana. "Ini namanya kacamata cetar membahana," jawab Suryana menirukan gaya berbicara penyanyi pop Syahrini, pemilik istilah "cetar membahana". Zaskia lalu menyajikan "ABG Tua", lengkap dengan "Goyang Itik"-nya yang diikuti oleh Suryana Cs.

Di pentas tersebut, Zaskia juga membuat para karyawan Kompas Gramedia ikut bernyanyi dan bergoyang dengan membawakan dua lagu terkenal band Wali, "Aku Bukan Bang Toyib" dan "Cari Jodoh".  Lagu-lagu lainnya adalah  "Cinta Satu Malam", "Aw Aw Aw", dan "Satu Jam Saja". Ia mendendangkan pula single ketiganya, "Seribu Alasan".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau