DEPOK, KOMPAS.com -- Sesibuk apa pun, artis peran yang menjadi salah satu calon Gubernur Jawa Barat, Rieke Diah Pitaloka, tetap menjadi ibu rumah tangga ketika kembali ke kediamannya.
"Sudah kebiasaan, di rumah enggak enak diem aja. Enggak bisa bangun siang, pagi mandiin mereka (anak-anak) dulu, mempersiapkan keperluan suami dan anak-anak," ucap istri dari Donny Gahral Adian dan ibu tiga anak ini ketika diwawancara di kediamannya di Depok, Jawa Barat, Kamis (21/2/2013).
Rieke tidak mengeluhkan keadaan itu. Menurut pemeran Oneng dalam komedi situasi seri Bajaj Bajuri itu, kegiatan di rumah bisa mengistirahatkan pikirannya dari agenda politik. "Saya seneng, masih bisa melakukan hal itu, yang membuat saya masih ada jarak sedikit untuk rehat dari persoalan politik," paparnya.
Anak-anak dan suami juga menjadi alasan Rieke untuk pulang. Ia tidak betah terlalu lama di luar rumah jika memang semua urusannya telah selesai, termasuk kampanye yang saat ini gencar dilakukannya. "Kalau ada rapat, meski padat sekali, entah di Tangerang di kasih hotel, saya lebih memilih pulang, kecuali lagi kunjungan ke luar daerah," ucapnya lagi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.