Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Ario Bayu Promosikan Indonesia Lewat Film

Kompas.com - 27/02/2013, 10:49 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Aktor Ario Bayu (28) kembali bekerjasama dengan pihak asing dalam penggarapan film yang dibintanginya. Kali ini, Ario Bayu bekerjasama dengan aktor dan pelaku film asal Amerika seperti sang sutradara Conor Allyn, Kellan Lutz dan Mike Lucock.

Menurut Ario film ini bisa mengangkat budaya Indonesia di mata luar negeri. Terlebih shooting banyak dilakukan di Candi Borobudur. "Ini bukan budaya Jawa aja, ini lebih seluruh budaya Indonesia. Bisa diresonansikan pada semua kultur di Indonesia. Kaya teman-teman di New Zaeland nganggep Indonesia masih jungle. (Film) Ini salah satu cara promosi baru," kata Ario saat ditemui di @america, Pasicif Place, Jakarta, Selasa (26/2/2013).

Dalam film yang bergenre action itu, Ario berperan sebagai Hashim, detektif dari kesatuan Densus 88. Tak sedikit adegan laga yang harus dilakoni Bayu, tapi tak jarang pula ia menggunakan peran pengganti.

"Ada beberapa yang pakai stunt man, ada yang enggak. Kalao adegan yang ringan-ringan aja yang enggak pakai stunt man," tambahnya.

Sebelumnya Ario Bayu juga pernah bekerjasama dengan pihak asing saat membintangi film  Dead Mine. Pastinya, ia merasakan perbedaan saat bekerja sama di film  Dead Mine dan Java Heat.
"Menurut gue kita sama dalam hal kreativitas kru dan kompetensi mirip, cuma sistemnya mereka lebih terbentuk. Jadi enggak terlalu jadi sapi perah kayak di sini," tekannya.

Java Heat sendiri akan tayang di Indonesia pada 18 April 2013, menyusul kemudian di Amerika Serikat pada 10 Mei 2013 dan Australia juga Eropa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau