LONDON, KOMPAS.com -- Penyanyi Vidi Aldiano sebentar lagi akan resmi menyelesaikan pendidikannya di Universitas Pelita Harapan (UPH) Karawaci, Kota Tangerang, Banten. Ia akan diwisuda pada Sabtu mendatang (4/5/2013) di kampusnya.
Yang menarik, Vidi akan bernyanyi dalam acara wisuda tersebut. "Disuruh nyanyi pakai toga dan itu yang harus dipikirin rasanya nanti seperti apa," ujarnya saat ditemui dalam acara musik layar kaca Dahsyat, di Studi 6 RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (30/4/2013).
Tidak hanya itu, ayah Vidi juga berencana memberi sambutan pada momen tersebut, sebagai wakil dari para orangtua mahasiswa. "Bokap juga bakal ngasih speech nantinya di depan umum. Rasanya pasti deg-degan juga, karena bokap orangnya lawak banget," kata pelantun lagu "Status Palsu" itu.
Diwisuda, bagi Vidi, merupakan momen yang paling ditunggu-tunggu. Maklum saja, keinginannya untuk menyelesaikan kuliah dalam waktu kurang dari empat tahun akhirnya tercapai.
"Setelah tiga setengah tahun, ini jadi momen yang ditunggu-tunggu. Dari awal memang enggak mau empat tahun kuliah dan rasanya, setelah jatuh bangun dan stres segala macam, akhirnya wisuda juga pakai toga," ujarnya lagi lalu tersenyum. (Junianto Hamonangan)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.