LOS ANGELES, KOMPAS.com - Bintang film laga China, Jackie Chan, menjadi orang pertama yang dua kali menapakkan cetakan tapak tangan dan kaki pada lapisan semen di Hollywood
Chinese Theatre. Pencetakan bekas tapak tangan dan kaki Chan ini dilakukan Kamis (6/6/2013).
Chan, telah membintangi 150 film sepanjang 40 tahun kariernya. Dia mencetakkan tapak tangan dan kakinya di halaman teater terkenal ini pada 1997. Clark Gable sampai Marilyn Monroe adalah deretan bintang Hollywood yang telah menapakkan tangan dan kaki di lapisan semen di halaman teater ini.
Dikutip dari http://spyhollywood.com, "tradisi" pencetakan tapak tangan dan kaki di teater ini dimulai pada 1927. Mary Pickford dan Douglas Fairbanks menjadi dua selebritis awal yang mencetakkan tapak tangan di lapisan semen basah tersebut.
Sejak saat itu, tak kurang dari 200 selebritis telah meninggalkan cetakan tapak tangan dan kaki di halaman depan teater tersebut. Lokasi deretan cetakan itu berdekatan dengan Chinese 6 Theatres dan Grauman Ballroom.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.