Pada saat berbincang dengan Kristina, hujan deras masih mengguyur Ibu Kota. ”Hujannya rata, dari tadi sudah mendung dan hujan terus, membuatku malas keluar rumah. Kebetulan aku ingin bersantai sambil istirahat agar segera bebas dari flu,” ujarnya.
Kristina berharap segera sembuh dari flu agar suaranya kembali normal. "Aku ingin segera masuk studio untuk rekaman lagu, tetapi kondisi suaraku belum memungkinkan," keluhnya. Ia belum bersedia menyebut akan merekam lagu apa. "Jangan dulu, kan belum jadi. Enggak enak cerita sekarang," katanya.
Mengenai kegiatan pada bulan Ramadhan, Kristina berencana mengurangi kegiatan menyanyi di luar kota. Sebab, dia ingin lebih banyak berada di rumah bersama keluarga, mendengarkan ceramah, dan mengaji.
"Kalau puasa, pasti agak kurang tidur. Lagi pula, aku ingin lebih sering kumpul dengan keluarga atau berbuka puasa dengan anak yatim. Kegiatan kayak shooting dan jadi tamu di acara televisi untuk kegiatan Ramadhan tetap ada, tapi berkurang," ujar Kristina yang menjadi host acara Diva Dut di Indosiar. (TRI)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.