SINGAPURA, KOMPAS.com - Tidak satu pun program televisi Indonesia mendapat Penghargaan Televisi Asia ke-19/2014, yang diberikan pada Kamis (12/12/2014) malam di Singapura. Program televisi Indonesia hanya masuk dalam tiga dari 38 kategori nominasi.
Ketiga kategori itu adalah Best Entertainment, Best Comedy Program, dan Best Music Program. Pada kategori Best Entertainment, tiga program televisi Indonesia masuk nominasi, yaitu Konser Raya Aks1 9emilang (Indosiar), One Presents Indonesian Choise Award (Net), dan X-Factor Around the World (RCTI). Namun, pada kategori tersebut, penghargaan diraih oleh MTV World Stage Live in Malaysia 2013 (MTV Asia-Singapura).
Pada kategori Best Comedy, Ini Talkshow (Net) dan Tetangga Masa Gitu? (Net) masuk nominasi. Namun, penghargaan diberikan kepada Spouse For House (Channel 5-Singapura). Begitu juga pada kategori Best Music Program, Tiga program televisi Indonesia masuk nominasi, yaitu Music Everywhere-Raisa (Net), Konser Suara Untuk Negeri: Iwan Fals (Net), dan Music Everywhere-Nidji (Net). Namun, program-program itu tidak berhasil meraih penghargaan. Pada kategori tersebut, Celebrity Battle (JSBC Satellite Chanel-Tiongkok) ditetapkan oleh dewan juri sebagai pemenangnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.