Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jay Subiyakto: Konser Krisdayanti Harus Berbeda

Kompas.com - 24/04/2015, 23:45 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Konser bertajuk Traya yang akan digelar diva pop Krisdayanti di Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC), pada 3 Mei 2015 nanti, dijanjikan akan menyuguhkan sebuah pertunjukan berbeda. Sutradara dan penata artistik pertunjukan panggung serta video iklan dan musik Jay Subiyakto mengatakan, dirinya tidak ingin ada kesamaan antara Traya dengan konser Krisdayanti sebelumnya.

"Ini sebenarnya konsep saya, Erwin (komposer Erwin Gutawa), dan Yanti. Memang konsep (tata letak dan dekorasi) panggung kali ini, saya ingin sesuatu yang berbeda dari konser Yanti tahun 2001 dan 2005," ujar Jay, selaku sutradara sekaligus penata panggung konser Traya, dalam jumpa pers di West Mall Grand Indonesia Shopping Town, Jakarta Pusat, Jumat (24/4/2015).

Agar berbeda, Jay sengaja menantang vokalis yang akrab disapa KD itu untuk memerkuat nuansa pertunjukan dengan seni tradisional yang akan berpadu dengan musik orkestra yang diramu Erwin.

"Nanti akan kami buktikan musik yang beragam seperti apa?" ucap Jay.

Sedangkan untuk persiapan konser, Jay mengaku hanya tinggal mengatur tata panggung di lokasi konser. "Saat ini sudah 90 persen. Untuk panggungnya akan masuk ke JCC pada tanggal 30 (April 2015)," ucap Jay.

Jay pun berharap, pertunjukan istri pengusaha asal Timor Leste, Raul Lemos itu dapat menjadi tontonan yang spektakuler.

"Ingin tontonan yang berbeda. Kalau dipersiapkan dengan baik maka hasilnya akan baik. Kalau persiapan tidak baik, maka hasilnya tak maksimal," ujar Jay.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau