"(NuDi) secara profesional bubar. Kalau beda visi misi, bisa dibilang seperti itu, karena kan kami berbeda-beda, ada yang R & B, pop, dan macam-macam. Aku sendiri lebih ke pop," terang Ryan, yang kini berkarier sebagai penyanyi solo, usai jumpa pers peluncuran single keduanya, "Ruang Kosong", di Pisa Kafe, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (27/4/2015).
Lanjut Ryan, ia mendapat ilmu dan pengalaman dengan bergabung dalam NuDi.
"Secara positif belajar banget, apalagi kami sudah punya aktivitas masing-masing," katanya.
Kendati demikian, lanjut Ryan, ia dan para mantan personel lain NuDi tak akan membuang kesempatan yang memungkinkan merekai untuk tampil bersama lagi dalam pertunjukan.
"Kami tak lepas begitu saja. Tapi, bisa dipertimbangkan untuk konser kembali," ujarnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.