Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melly Goeslow Kembali Garap Soundtrack AADC2?

Kompas.com - 10/05/2015, 08:00 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

TANGERANG, KOMPAS.com -- Film sekuel Ada Apa dengan Cinta? dikabarkan bakal diproduksi tahun ini. Artis musik Melly Goeslow (41) yang sebelumnya membuat seluruh soundtrack di film arahan sutradara Rudy Soedjarwo tersebut, mengaku sudah mendapatkan kabar terbaru.

"Sudah (soal tahu AADC2). Iya Insha'Allah ya, tapi saya belum tahu kapannya," ucap Melly saat dijumpai di kediamannya, kawasan Taman Puri Bintaro, Tangerang Selatan, Jumat (8/5/2015) malam. Istri musisi Anto Hoed ini memang belum memberi jawaban pasti, apakah dirinya akan ikut lagi terlibat dalam pembuatan soundtrack film yang dibintangi Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra itu.

"Insha'Allah untuk bisa ngerjain soundtrack AADC2 nanti," ucapnya lagi. Tetapi menurut Melly, beberapa lagu yang menjadi soundtrack film AADC pertama akan dipakai kembali di sekuelnya mendatang. "Yang pasti soundtrack sebelumnya ada yang akan dipakai lagi, tapi belum tahu lagu yang mana. Saya juga belum tahu, mau bikin yang baru lagi atau tidak," terangnya.

Ketika awak media coba memastikan kembali apakah dirinya yang kembali bertanggung jawab atas soundtrack AADC 2, Melly hanya menjawab singkat. "Insha'Allah," ucap ibu dua anak ini. Sang produser AADC, Mira Lesmana, sempat mengunggah poster film tersebut dalam bentuk tanda tanya di akun instagram-nya. Dian Sastro juga pernah memajang foto serupa, sekitar sebulan lalu, saat Hari Film Nasional tiba. "Ow yesssss....., it's happening guys!!!! Selamat #HariFilmNasional #AADC2," tulis Dian pada keterangan fotonya. Kita tunggu saja kabar baiknya!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau