"Saya berterima kasih dan bersyukur bisa ikut acara ini. Ini kegiatan positif dan saya ingin menginspirasi anak muda untuk donor darah dengan campaign Donor Darah Jadi Lifestyle," ujar Rio dalam wawancara usai jumpa pers Aksi Laki Tumpahkan Sejuta Kantong Darah, di gedung pusat Palang Merah Indonesia (PMI), Jalan Gatot Subroto Kav. 96, Jakarta Pusat, Senin (11/5/2015).
Menurut suami artis peran Atiqah Hasiholan tersebut, kampanye Donor Darah Jadi Lifestyle cukup positif. "Dengan program campaign itu, masyarakat, terutama anak-anak muda akan terdorong untuk donor darah secara rutin karena sudah jadi bagian dari hidupnya. Jadi, tanpa dipaksa atau direncanakan pun mereka akan donor darah. Ini hal yang bagus banget untuk terus digaungkan," katanya.
Meski belum pernah melakukan aksi donor darah sebelumnya, Rio mengaku bangga dapat mendonorkan darah untuk kali pertama dalam hidupnya.
"Bangga dan senang ya karena ini baru pertama kalinya. Semoga ke depannya saya juga bisa rutin donor darah tiap tiga bulan sekali," ujar pemeran tokoh Jody dalam film Filosofi Kopi tersebut.
"Yang paling utama dari donor darah adalah bahwa kita semua membantu sesama," imbuh Rio.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.