"Like a comet, blazing cross the evening sky, gone too soon," lantun Glenn.
Lagu yang diciptakan oleh Larry Grossman dan Buz Kohan itu didedikasikan oleh Glenn kepada mendiang Angeline, anak perempuan berusia delapan tahun yang ditemukan tidak bernyawa lagi dan terkubur di belakang rumah ibu angkatnya di Sanur, Bali.
"Aku bernyanyi untuk Angeline... #RIPAngeline," tulis Glenn.
Glenn juga menyebut mendiang Angeline sebagai malaikat kecil, sebelum ia menyanyikan lagu yang terdengar pilu itu.
"I sing for you my little Angel... #RIPAngeline," tulis Glenn.
Angeline awalnya dilaporkan hilang pada 16 Mei 2015. Setelah pencarian selama hampir sebulan, polisi akhirnya menemukan jasad anak yang diadopsi sejak berusia tiga hari itu terkubur di halaman belakang rumahnya di Sanur, Bali, Rabu (10/6/2015) siang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.