"Kami lagi buat album, akan rilis sebentar lagi," kata Gilang saat berbincang dengan Kompas.com di Gedung Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
"Harusnya bulan-bulan depan rilis ya," tambahnya.
Suami pembawa acara Shahnaz Haque itu mengatakan bahwa Krakatau akan mendaur ulang lagu lama mereka dan mencipta lagu baru.
"Ada lagu-lagu yang lama yang kami mainkan kembali, ada tambahan lagu baru. Mungkin akan ada lagu 'Gemilang'," kata Gilang.
Setelah merilis 2 Worlds pada 2006 lalu, hingga kini Krakatau memang belum pernah mengenalkan album terbaru. Menurut Gilang, faktor kesibukan masing-masing personel menjadi salah satu sebab Krakatau sembilan tahun absen rekaman.
"Kesulitannya itu adalah karena kami kan enam-enamnya aktif, cuman itu aja mengenai schedule, yang satu lagi ke luar negeri, yang satu gini. Tapi, sampai sekarang secara manajemennya pun orang yang lama juga, jadi tidak terlalu sulit walaupun sulit," ucapnya.
Diskografi:
1986 - Krakatau (First Album)
1987 - Krakatau (Second Album)
1989 - "Kau Datang" (single)
1990 - Kembali Satu
1992 - Let There Be Life
1994 - Mystical Mist
2000 - Magical Match
2005 - Rhythm of Reformation
2006 - 2 Worlds