Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Salman Khan Bertemu dengan Gadis Pembuat Poster Film "Bajrangi Bhaijaan"

Kompas.com - 13/07/2015, 17:08 WIB
Thalia Shelyndra Wendranirsa

Penulis

KOMPAS.com -- Penggemar dan para bintang merupakan satu kesatuan dalam industri film. Mahesi Pandya, seorang penggemar Salman Khan yang masih belia, melukiskan sebuah poster untuk film Bajrangi Bhaijaan yang dibintangi Salman.

Gambar dalam poster tersebut berupa wajah Salman Khan, Kareena Kapoor Khan, dan Nawazuddin Siddiqui yang menjadi pemain utama dalam film drama keluarga itu. Rencananya, Bajrangi Bhaijaan akan dirilis bertepatan dengan Idul Fitri tahun ini.

Mahesi lantas menghubungi pihak rumah produksi, meminta agar ia bisa bertemu langsung dengan sang aktor untuk memberikan secara langsung hadiah berupa poster tersebut. Beruntung, Salman menyetujui permintaan Mahesi.

Salman yang juga seorang pelukis, mengaku kagum dengan bakat gadis muda ini, bahkan ia terus membahas bakat Mahesi.

Bagi Mahesi ini merupakan pengalaman yang tak ternilai. "Ini merupakan pengalaman yang sangat menakjubkan untuk bertemu dengan Salman. Ini mimpi yang terwujud. Ia mendorongku untuk mengikuti apa yang aku sukai," kata dia menceritakan pengelamannya bertemu bintang Kuch Kuch Hota Hai itu.

Salman yang merupakan produser Bajrangi Bhaijaan, berterima kasih kepada Mahesi karena telah mendukung film yang ia bintangi.

Bajrangi Bhaijaan diproduksi oleh Salman Khan Films dan Rockline Venkatesh, akan dirilis melalui Eros International pada 17 Juli 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com