KOMPAS.com –- Menyusul kesuksesannya bertengger di posisi ketiga dalam daftar film dengan jumlah pendapatan tertinggi dengan nilai lebih dari 1.522 milar dollar AS, film Jurassic World akan dibuatkan sekuelnya.
Universal Pictures dan Amblin Entertainment secara resmi telah mengumumkan bahwa Jurassic World 2 akan dirilis di AS pada 22 Juni 2018 mendatang. Sekuel tersebut nantinya akan menjadi film kelima dalam film seri Jurassic Park.
Produser Frank Marshall akan bekerjasama dengan Steven Spielberg untuk memimpin tim produksi pengerjaan sekuel tersebut. Sementara naskahnya akan ditulis oleh sutradara Jurassic World, Colin Trevorrow, dan juga Derek Connolly. Trevorrow dipastikan akan bergabung dengan Spielberg sebagai eksekutif produser untuk sekuel film itu.
Kendati demikian, hingga saat ini belum ada sutradara yang ditunjuk untuk mengarsiteki Jurassic World 2. Trevorrow pun pernah mengatakan bahwa ia tidak akan duduk di belakang kamera lagi untuk sekuel itu.
"Jurassic Park itu seperti Star Wars. Sutradara yang berbeda akan memberikan rasa yang berbeda pula dalam setiap filmnya. Aku nanti akan terlibat di dalamnya, namun bukan sebagai sutradara," kata Trevorrow.
Sementara itu, artis peran Chris Pratt dan Bryce Dallas Howard akan kembali memerankan tokoh Owen Grady dan Claire Dearing, mereka berdua yang sudah dikonfirmasi untuk kembali bermain. Namun, sejauh ini belum ada kabar tentang nama-nama lain yang akan bergabung dalam Jurassic World 2.
Meski detailnya belum jelas, Trevorrow juga pernah memberi tanda mengenai keumungkinan plot yang akan dipakai. Dia mengatakan bahwa sekuel film Jurassic World kemungkinan akan memiliki sesuatu yang sama dengan film-film sebelumnya.
"Ada beberapa tema dan ide yang sedang kami kerjakan, antara lain tentang keberadaan hewan-hewan ini di planet bumi serta hubungannya dengan manusia. Sama seperti keberadaan kita bersama hewan-hewan yang sekarang ada di sini. Dan bayangkan sebuah dunia yang seperti ini, 'Jangan pergi ke hutan, ada harimau di sana. Mereka akan memangsamu'. Ganti saja dengan raptors," ujarnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.