Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

JKT48 Lebih Bersemangat di Tepi Pantai

Kompas.com - 28/10/2015, 00:22 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -- Grup vokal JKT48 ikut meramaikan pagelaran Jakarta Music Festival (JMF) 2015 yang diselenggarakan selama empat hari di Ancol Beach City, Jakarta Utara, mulai 29 Oktober hingga 1 November 2015. Menurut salah satu member JKT48, Devi Kinal Putri, tampil di tepi pantai dapat membuat mereka lebih bersemangat.

"Kami pernah manggung di pantai meski jarang. Pantai itu kan cuacanya panas ya, tapi kami malah jadi semangat. Terus, penontonya juga ikut terbakar," ujar Kinal mewakili rekan-rekannya usai jumpa pers JMF 2015, di De Leila Resto and Lounge, FX Sudirman, Jakarta Pusat, Senin (26/10/2015).

Kinal pun tak takut akan sengatan matahari yang bisa saja merusak kulitnya. Begitu pula dengan member JKT48 lainnya, Melody Nurramdhani Laksani yang mengaku akan melindungi kulit tubuhnya dengan menggunakan krim tabir surya.

"Kalau kulit takut ke bakar, paling kami pakai sunblock," katanya.

Dalam gelaran tersebut, tak hanya JKT48 yang bakal tampil. Sederet artis berbagai genre, antara lai Tony Q, Sammy Simorangkir, Nidji, Afghan, Syaharani, Gugun Blues Shelter, Tompi, Barry Likumahuwa, Petra Sihombing, Elvi Sukaesih, Rita Sugiarto, Endangk Soekamti, dan masih banyak lagi, dijadwal akan bergantian mengisi JMF 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com