Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jejak Armand Maulana sebagai Musisi Tak Ingin Diikuti Anaknya

Kompas.com - 31/10/2015, 09:22 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -- Vokalis grup band GIGI, Armand Maulana (44), mengatakan bahwa putrinya, Naja Dewi Maulana, juga berniat terjun di dunia seni. Tetapi bukan menjadi penyanyi seperti kedua orangtuanya.

"Dia mau jadi animator. Saya fans berat hal-hal yang berbau Sci-fi dan animasi, ternyata nurun ke anak," kata Armand usai konferensi pers animasi Adit & Sopo Jarwo di gedung MD Entertainment, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Menurut dia, Naja sebenarnya punya bakat bermusik dan beberapa kali ikut bernyanyi bersama Armand. Hanya saja, sang anak pemalu.

Seiring waktu berjalan, Armand memerhatikan Naja justru memiliki bakat menggambar. "Makin ke sini makin bagus. Akhirnya dia nyeletuk, 'Pa, kuliah pengin di bidang animasi. Aku pengin jadi animator'. Saya bilang 'Ya udah bagus'. Saya akan support dia sampai kapanpun. Karena saya juga suka animasi," kata Armand.

"Saya justru enggak bisa gambar. Dewi juga bisa. Tapi saya kan sama Dewi di dunia seni jadi anak sih sudah terbiasa dengan atmosfer itu," lanjutnya.

Suami vokalis Dewi Gita itu lalu mengajak sang anak untuk mengikuti workshop animasi dengan salah satu komunitas animator Indonesia yang disebutnya sebagai penyedia tenaga animator untuk DC dan Marvel.

"Masih sebatas itu. Kan dia masih kelas tiga SMP. Selesaiin dulu lah. Tadinya dia suka animasi Jepang. Tapi saya sarankan dia liat animasi lain. Akhirnya dia udah punya warna sendiri," kata Armand.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau