Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shanty Paredes Dilirik Aktris Hollywood

Kompas.com - 01/11/2015, 16:04 WIB
Ati Kamil

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Meskipun tinggal di Hongkong, artis Shanty Paredes gemar memakai desain busana yang mencerminkan kekayaan budaya Indonesia. Keunikan desain dengan sentuhan tradisi itu ternyata disukai penikmat musiknya di luar negeri.

Pada pekan ini, misalnya, Shanty menuai pujian ketika tampil menyanyi untuk penggalangan dana membantu anak-anak di Hongkong yang tidak bisa sekolah. Bukan hanya suaranya yang memukau dan mendapat tepuk tangan meriah, busana kebaya berpadu celana pendek yang dipakainya juga dilirik aktris Hollywood, Heather Graham.

Heather Graham didaulat sebagai duta untuk penggalangan dana tersebut. Shanty ditawari menyanyi sebagai bintang utama oleh penyelenggara HUB HK yang melihat penampilannya di acara Ulang Tahun Ke-50 Singapura di Hongkong.

"Saya sempat mengobrol dengan Heather Graham. Dia bilang: I want your red outfit!, yang saya pakai nyanyi he-he-he," kata Shanty.

Menyanyi dengan memakai busana tradisi, lanjut Shanty, mampu membuatnya bangga ketika memperkenalkan diri sebagai penyanyi dari Indonesia.

Busana kebaya karya Anaz yang kali ini dipakai menyanyi sengaja dipadukan dengan celana pendek agar Shanty bebas menari. Di karpet merah, Shanty juga memakai busana karya desainer Indonesia, Arturro.

"Desainer Indonesia berdedikasi pada detail dan aplikasi baju yang sangat mewah untuk tampil di panggung. Saya suka sentuhan lace. Seksi, glamor, sekaligus elegan," kata Shanty. (WKM)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau