JAKARTA, KOMPAS.com --Untuk pertama kali, seniman harpa Maya Hasan menggubah komposisi dengan kata-kata. Dan pada karya pertama ini ia menggarap puisi "Surat dari Ibu" karya Asrul Sani.
"Kembali pulang anakku sayang/Kembali ke balik malam..." begitu penggalan lirik puisi yang akan disuguhkan Maya dan penyanyi Ronald Silitonga dalam acara "Puisi Bernyanyi" di Bentara Budaya Jakarta, Jalan Palmerah Selatan 15, Selasa (26/4/2016) pukul 19.30.
Pergelaran juga akan menampilkan Ari-Reda dan Christopher Abimanyu.
"Buat aku, ini kesempatan luar biasa membuat komposisi karya maestro seperti Asrul Sani," kata Maya.
Untuk keperluan komposisi, ia perlu memberi pengulangan pada kata-kata tertentu guna memberi tekanan pada bobot kata-kata dalam puisi.
"Tantangannya, lagu harus enak didengar dan esensi puisi tidak hilang."
Ketika membaca puisi "Surat dari Ibu", Maya membayangkan busana yang akan dikenakan.
Mengingat pesan puisi dan sosok Asrul Sani, terbayang oleh Maya sesuatu yang sangat Indonesia.
Untuk itu, dia dibantu desainer Edward Hutabarat dengan koleksi tenun Waingapu.
"Untuk puisi ini aku tidak berani pakai busana sembarangan. Harus sangat Indonesia, ini kan warisan budaya." tutur Maya.
Dan dengarlah Maya Hasan "bernyanyi" dengan harpanya. (XAR)
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 26 April 2016, di halaman 32 dengan judul "Puisi Bernyanyi".
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.