Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Joey Alexander Beri Kejutan untuk Ahok

Kompas.com - 22/05/2016, 22:08 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Pianis muda Indonesia, Joey Alexander (12), memenuhi janjinya kepada Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Nomine termuda Grammy Awards 2016 itu memainkan lagu tradisional Jakarta berjudul "Kicir-kicir". Namun sebelum itu, Ahok dipanggil naik ke panggung.

Setelah bersalaman dengan Joey, orang nomor satu di DKI itu pun menjelaskan alasan ia merasa penasaran "Kicir-kicir" dimainkan oleh Joey.

"Saya cuma bayangkan lagu 'Kicir-kicir' kalau di-improve sama Joey jadinya kayak apa," ucap Ahok di panggung konser Joey di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (22/5/2016) malam.

"Saya kan denger masuk nominasi, wah saya musti selametin dan ikut bangga ada orang Indonesia bisa diterima dunia. Dan enggak mudah main sama musisi senior," tambahnya.

Pembaca berita Najwa Shihab yang menjadi MC malam ini kemudian memastikan kembali apakah Joey akan benar-benar membawakan "Kicir-kicir".

"Yup, for sure," kata Joey singkat.

Tetapi, anak lelaki asal Bali itu tak sendiri. Ada vokalis jazz Dira Sugandi yang menyanyikan lirik "Kicir-kicir" dan pemain bass Barry Likumahuwa.

"Kicir kicir ini lagunya. Lagu lama ya tuan dari Jakarta. Saya menyanyi ya tuan memang sengaja untuk menghibur menghibur hati nan duka," suara merdu Dira mengalun.

Menyaksikan itu, Ahok tampak menggoyang-goyangkan kepalanya seakan menikmati penampilan ketiganya. Sesekali ia juga terlihat tersenyum.

Penonton semakin terpukau ketika Barry Likumahuwa memainkan bass-nya secara solo. Beberapa detik kemudian, Joey menyambutnya dengan alunan pianonya yang mengalunkan musik "Kicir-kicir".

"Buah mangga enak rasanya si manalagi ya tuan, paling ternama siapa saja ya tuan, rajin bekerja pasti menjadi menjadi warga berguna," lantun Dira dengan suara merdunya.

Penampilan mereka ditutup oleh suara bass dan piano yang saling bersahutan dari Joey dan Barry. Tepuk tangan pun membahana ke setiap sudut ruang konser.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com