JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Rossa merilis single berjudul "Jangan Hilangkan Dia". Lagu itu diciptakan rekan seprofesinya Rian D'MASIV.
Lagu tersebut juga akan menjadi tema lagu film I Love You from 38.000 FT (ILY From 38.000 FT).
"Ini lagu lama. Pas aku ceritakan ke Rian, dia punya lagu yang liriknya sama dengan cerita film ini," kata Rossa dalam acara jumpa pers single tersebut dan trailer film ILY From 38.000 FT, di Hard Rock Cafe, SCBD, Jakarta Pusat, Kamis (9/6/2016).
Rossa mengatakan, proses produksi single tersebut memakan waktu selama dua bulan. Proses rekamannya dilakukan di Los Angeles, Amerika Serikat.
Aransemen musiknya diramu oleh Tushar Apte. Dia merupakan seorang produser musik dan komposer yang pernah menciptakan lagu untuk penyanyi kenamaan dunia seperti Rihanna dan Chris Bown.
"Lagu ini baru tiga hari lalu dikirim dari LA," kata Rossa.
Bagi Rossa, kerja sama dalam produksi single bersama dengan Tushar dan Rian adalah yang kali pertama. Padahal untuk tahun ini, kata Rossa, dia sebenarnya enggan untuk memproduksi lagu dulu.
"Aku tuh sempat enggak mau berhubungan dengan rekaman tahun ini, kalau ada yang berhubungan dengan itu aku tolak," kata dia.
Namun, karena pernah terlibat dalam tema lagu untuk film Magic Hour yang berjudul "Kamu Yang Kutunggu" featuring Afgan Syahreza, Rossa pun bersedia untuk terlibat kembali pada sekuel film garapan rumah produksi Screenplay Production tersebut.
Produser film ILY From 38.000 FT, Wicky V Olindo, mengatakan pihaknya mengandeng Rossa karena ingin menciptakan nuansa melankolis dalam film tersebut.
"Sudah terbukti kalau Rossa untuk soundtrack film itu baper. (terbawa perasaan). Waktu shooting film ini berlangsung, bayangan kami sudah ke Rossa," kata dia.
Film ILY From 38.000 FT dibintangi oleh Michelle Ziudith dan Rizky Nazar. Film ini rencananya diputar pada masa liburan Lebaran mendatang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.