Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reza Rahadian dan Arifin Putra Kembali dalam "Halfworlds" Musim Kedua

Kompas.com - 10/06/2016, 10:33 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua aktor Indonesia, Reza Rahadian dan Arifin Putra, kembali berperan dalam serial fantasi dark action Halfworlds musim kedua yang akan tayang di saluran HBO Asia.

Mereka masih memerankan karakter Tony and Barata seperti dalam musim pertama.

Reza dan Arifin juga beradu akting dengan sejumlah pemain baru dari Thailand, Filipina dan Taiwan. Mereka adalah Peem Jaiyen (Hormones 3), Tia Tavee (Asia’s Next Top Model 2), Emma Grant (The Idol Game), dan Myra Molloy (Thailand’s Got Talent).

Lalu ada Nicole Theriault (Phobia 2), Jeeja Yanin (Chocolate), David Asavanond (The Last Executioner), Charlie Ruedpokanon (Only God Forgives), Jake Macapagal (Metro Manila), serta Teresa Daley (Transformers: Age of Extinction).  

"Halfworlds diciptakan untuk melampaui batasan geografis. Kami berharap menghimpun lebih banyak lagi penonton yang masuk dalam dunia fiksi Halfworlds," kata CEO HBO Asia, Jonathan Spink, dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com, Kamis (9/6/2016).

Berbeda dari musim sebelumnya yang disutradarai oleh sutradara asal Indonesia, Joko Anwar, kali ini Halfwords digarap oleh pembuat film asal Thailand, Ekachai Uekrongtham (Beautiful Boxer, Skin Trade).

Akan ada delapan episode untuk musim kedua yang produksinya telah dimulai pekan ini di Bangkok. Kemudian pengambilan gambar akan dilanjutkan di Batam.

Kisah Halfworlds musim kedua nantinya beralih dari gang-gang di kota Jakarta ke jalanan kota Bangkok yang gemerlap.

Di dalamnya diceritakan tentang seorang peneliti bernama Juliet mencoba mengungkap rahasia dunia iblis sambil mencari artefak kuno.

Direncanakan musim kedua ini tayang pada akhir tahun 2016 di saluran HBO Asia, juga diputar melalui platform online dan on-demand.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau