Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Para Selebriti Pun Kena Demam Pokemon Go

Kompas.com - 13/07/2016, 08:24 WIB

KOMPAS.com - Pokemon Go tidak pandang bulu. Aplikasi itu juga memikat para pesohor dunia. Hal itu terlihat dari tweet-tweet mereka.

Salah satunya adalah Demi Lovato. Hal itu terungkap dari tweet Nick Jonas, Selasa (12/7/2016).

"Demi just seriously said out loud... "There's no fu**** Pokemon here?!" #thisisoutofhand @ddlovato," kata Nick Jonas yang menggelar tur konser bareng Lovato.

Tidak jelas apakah Nick Jonas juga terkena demam Pokemon Go. Linimasa akun Twitter-nya tidak menunjukkan hal itu.

Berbeda dengan kakaknya, Joe Jonas, yang ternyata sudah aktif dengan aplikasi yang membuat orang keranjingan itu.

"Rumor has it Mew2 is at Area 51... Road trip anyone? #PokemonGO," katanya pada hari yang sama.

Personel tertua dari Jonas Brothers, Kevin Jonas, ternyata tidak kebal dari Pokemon Go.
Begini bunyi tweet-nya, "Think they put a Pokemon at the Everest base camp?"

Istri John Legend, model Chrissy Tiegen, juga sudah mulai tergoda untuk membuat akun Pokemon Go.

Sementara itu pembawa acara entertainment Mario Lopez juga mengabarkan bahwa ia sudah menangkap Pokemon di lokasi shooting acaranya.

Lain lagi dengan pembawa acara talk show Jimmy Fallon. Pada akun Twitter @FallonTonight, ia mengunggah tiga foto cuplikan dari acaranya yang menampilkan bintang tamu aktris Kristen Stewart.

Mereka sedang berbincang tentang rambut dan tato baru Stewart. Ketika aktris itu menunjukkan tato pada lengannya, Fallon berseru, "It's a Pikachu."

"#PokemonGO even inspired Kristen Stewat's latest tattoo!" katanya melalui tweet.

Lain lagi dengan gitaris dan vokalis John Mayer. Melalui Instagram ia mengungkap bahwa ia berniat membeli PokeCoins seharga 99,99 dollar AS.

 

YES I DO

A photo posted by johnmayer (@johnmayer) on Jul 10, 2016 at 9:39pm PDT

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau