Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Isyana Sarasvati Berduet dengan Penggemar dan Main Drum

Kompas.com - 03/11/2016, 13:34 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com -- Dalam rekaman, untuk bagian rap pada lagu "Kau Adalah", vokalis Isyana Sarasvati melibatkan Rayi, salah satu personel RAN.

Namun, tidak demikian pada pertunjukan Isyana yang diadakan pada Rabu (2/11/2016) malam, dalam Konser 1.000 Band pada Pekan Raya Indonesia (PRI) 2016, di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan, Banten.

Sebagai gantinya, perempuan yang lahir pada 2 Mei 1993 ini memanggil Rey, salah seorang Isyanation, sebutan untuk penggemar Isyana, yang sudah menunggu di belakang panggung.

"Ini enggak direncanakan sama sekali. Dia tiba-tiba ada di backstage dan dia bilang mau ngerap. Aku bilang boleh dan disiapin mic," ungkap Isyana di panggung.

Lagu ciptaan Alam Urbach tersebut dibawakan oleh Isyana sesudah ia berbicara tentang pacar dan rambutnya.

Isyana memuji keberanian Rey, yang begitu percaya diri tampil bersama dirinya.

"Penuh dengan passion dan percaya diri. Orang yang gini-gini ini yang akan sukses. Apa pun hambatannya, yang penting berani," katanya.

Usai menyanyikan "Kau Adalah", Isyana melanjutkan penampilannya dengan menyuguhkan lagu "Tap Tap Tap", yang di-medley-kan bersama lagu "Bento", yang dicipta oleh Naniel C Yakin dan Iwan Fals.

Di pertengahan lagu, Isyana menunjukkan kebolehannya bermain drum dengan berkolaborasi bersama drummer pengiringnya.

Aksi itu mendapat tepuk tangan meriah dari para penggemarnya, yang dsebut Isyanation, dan penonton lain.

Aksi panggung ditutupnya dengan hit-nya, "Tetap dalam Jiwa".

Konser 1.000 Band merupakan bagian dari PRI 2016, yang diselenggarakan pada 20 Oktober-6 November 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com