JAKARTA, KOMPAS.com -- Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting menegaskan bahwa ia sama sekali tak menyalahi kontrak kerja sama bisnisnya dengan artis peran Luna Maya. Pelantun "Sambalado" ini juga mempertanyakan etika bisnis yang mana yang telah ia langgar.
Untuk diketahui, dalam sebuah video wawancara yang beredar di dunia maya, Luna menganggap Ayu telah melanggar etika bisnis mereka. Di mana Ayu diduga sudah menandatangani kontrak usaha dengan pihak lain yang berlaku 1 Desember 2016 nanti.
Meski kontrak keduanya akan habis 30 November ini, namun menurut Luna, itu bisa mempengaruhi penjualan produk bersama mereka yang masih harus berjalan hingga akhir bulan ini.
Selain itu, penjualan baru dilakukan selama tiga bulan, sedangkan kontrak berlaku enam bulan.
"Kemarin sempat dengar katanya kalau saya tuh enggak ada etikanya. Maksudnya enggak ada etikanya dari mana?" kata Ayu dalam wawancara di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (18/11/2016).
Ayu merasa selama bermitra dengan Luna, ia tak pernah ngelanggar aturan. Produk-produk mereka selalu ia promosikan, jadwal pemotretan juga Ayu ikuti. Ibu satu anak ini kemudian kembali menegaskan bahwa semua tanggung jawabnya ia lakukan dengan baik.
"Di sini saya jelasin, saya lurusin semuanya. Selama kontrak masih berjalan, saya tidak pernah mempromosikan baju siapa pun, saya tidak pernah melanggar aturan yang sudah ada di kontrak, semua tanggung jawab sudah saya lakuin dan penuhi," ucap Ayu.
Adapun perihal kabar ia telah bermitra dengan pihak lain sebelum kontraknya dan Luna habis, Ayu memberi penjelasan.
"Dia bilang saya sudah menandatangani kerja sama dengan pihak lain, itu sama sekali tidak benar. Ini saya usaha sendiri, modal sendiri. Itu kan pakai uang saya, dibantu temen-temen saya, nama juga nama saya," katanya.
Tanggal 1 Desember itu, lanjutnya, bukan berarti dimulainya kontrak baru dengan pihak lain, melainkan rencana jadwal peluncuran lini busana milik Ayu Ting Ting sendiri.
"Di bulan Desember saya bakal ngadain soft launching, bukan grand launching, saya belum ngeluarin produk, baru persiapan. Jadi buat saya apa yang diutarakan Kak Luna tuh saya kaget aja. Saya tidak menandatangani kontrak dengan pihak mana pun," ujarnya.
Bahkan, rencana Ayu mengeluarkan lini busana sendiri menurut dia sudah pernah diutarakannya kepada Luna. Perempuan asal Depok, Jawa Barat, ini mengaku sebelum bermitra dengan Luna ia sudah berencana membuka bisnis pakaian.
"Saya baru kasih tahu kalau ini loh saya bakal ngeluarin produk saya sendiri. Udah niat dari dulu, cuma karena ada perjanjian dengan Kak Luna, jadi saya menunggu sampai waktunya selesai. Kecuali masih dalam masa kontrak, saya keluarin produk dengan jenis sama, baru saya salah. Jadi Kak Luna kita kan udah temenan lama, alangkah baiknya dibicarakan dengan baik-baik," kata Ayu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.