JAKARTA, KOMPAS.com - Grup musik Bonita & the hus BAND akan merilis album kedua mereka pada 15 Desember 2016 mendatang.
Karya tersebut lahir setelah Bonita (vokal), Petrus Briyanto Adi atau Adoy (gitar), Bharata Eli Gulo (drum), dan Jimmy Boyke Lb Tobing (saksofon) lebih dulu mengawali debut album mereka dengan Small Miracles pada 2014 lalu.
"Aku pertengahan Desember nanti rilis album kedua Bonita & the hus BAND," kata Bonita saat berbincang dengan Kompas.com di Hard Rock Cafe, Jakarta, baru-baru ini.
"Album pertama itu rilis 2014, kami memang konser-konser dulu baru punya album. Memang banci tampil sih," sambungnya lalu tertawa.
Kata Bonita, ada pengalaman baru yang mereka dapat selama proses kreatif pembuatan album kedua ini berlangsung.
"Itu seru banget, kami benar-benar home recording, rekaman di rumah," ungkapnya.
"Jeda sampai dua tahun itu mungkin karena mengumpulkan materi, terus kami rekaman di rumah, dan yang mixing itu Adoy sendiri. Jadi ini pengalaman yang baru banget buat kami," sambung Bonita.
Mereka bahkan mengeksplorasi musik tradisi untuk menambah energi lagu yang telah dicipta.
"Hasilnya musik kami jauh dewasa banget, lebih folk karena memasukkan beberapa unsur tradisi. Kami bekerja sama dengan beberapa musisi tradisi. Ada musisi akordeon, namanya Butong Olala. Dia adalah pemain akordeon Melayu-Deli, dia mainnya melayu sekali," jelas Bonita.
Sementara untuk mendapatkan unsur nyanyian tradisi, Bonita & the hus BAND juga menggandeng penyanyi Silir Pujiwati.
"Terus ada kerja sama dengan Mbak Silir Pujiwati, dia penyanyi, pesinden, dia lulusan ISI Yogyakarta jurusan karawitan, dia penyanyinya Mas Djaduk Feriyanto," ungkapnya.
"Nah pengalaman itu yang kami kumpulkan selama dua tahun," imbuh dia.
Bonita punya alasan memilih unsur musik tradisi sebagai bumbu yang tepat untuk meracik materi album ini.
"Kami mau pulang ke roots. Semakin kembali ke roots semakin tenang, semakin kaya akan nilai-nilai yang kita punya tapi sudah tidak kita bicarakan lagi," ucapnya.
Sebelum merilis albumnya secara resmi, Bonita & the hus BAND sudah lebih dulu mengenalkan salah satu materi lagu barunya melalui situs web rumahbonita.com.
"Kami sudah merilis satu teaser judulnya 'Lord Guide Me'. Itu ada di website kami, silakan unduh gratis. Nanti yang tanggal 15 itu ada 'Bromo'," kata Bonita.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.