KOMPAS.com - Musim penghargaan untuk dunia perfilman dunia sudah dimulai dengan penyelenggaraan Golden Globe Awards di Los Angeles, California, pada Minggu (8/1/2017) atau Senin (9/1/2017) waktu Indonesia.
Ada tradisi menarik dari Golden Globe yang tidak dimiliki ajang penghargaan perfilman lainnya. Golden Globe memiliki Miss Golden Globe yang dipilih setiap tahun.
Miss Golden Globe bukan aktris terkenal. Namun mereka adalah putri para aktor atau aktris terkenal.
Tugas mereka mendampingi para presenter dan pemenang naik dan turun panggung selama acara berlangsung.
Yang pernah terpilih menjadi Miss Golden Globe antara lain Rumer Willis (putri Demi Moore dan Bruce Willis), Dakota Johnson (putri Melanie Griffith dan Don Johnson), serta Greer Grammer (putri aktor Kelsey Grammer).
Berbeda dengan sebelumnya, tahun ini penyelenggara Golden Globe, Hollywood Foreign Press Association, memilih tiga perempuan cantik untuk menjadi Miss Golden Globe.
Ketiganya adalah putri salah satu aktor Hollywood paling kondang, Sylvester Stallone, dan istrinya Jennifer Flavin.
Mereka adalah Sistine (18), Scarlet (14), dan Sophia Stallone (20).
Mungkin penyelenggara bingung memilih satu dari ketiganya karena mereka sama-sama cantik.
Sophia adalah mahasiswi University of Southern California. Dia mengambil komunikasi sebagai mata kuliah utama, setelah sebelumnya memilih sejarah seni.
Adiknya, Sistine, sudah menjajal dunia mode dengan bergabung dengan IMG Models.
Sementara itu Scarlet lebih tertarik pada dunia olahraga. Ia bergabung dengan tim atletik di sekolahnya, St Paul the Apostle School di Westwood. Stallone menjulukinya "The Flash".
Dalam wawancara dengan Hollywood Reporter, Kamis (5/1/2017), mereka mengaku ingin bertemu dengan host Golden Globe 2017, Jimmy Fallon. Apalagi kalau bisa bertatap muka dengan aktor Ryan Gosling.
Setidaknya keinginan bertemu Fallon sudah terwujud lebih awal. Yakni pada 74th Annual Golden Globes Preview Day at The Beverly Hilton Hote, Rabu (4/1/2016).
Pada kesempatan itu Fallon mengajak mereka berpose ala Charlie's Angels di hadapan wartawan.
Meskipun sudah membayangkan hal-hal menyenangkan dalam malam puncak Golden Globe Awards, mereka menyadari tugas mereka bukan hal main-main.
"Ini kali pertama kami tidak didampingi orangtua. Tingkah laku kami mencerminkan Golden Globe. Kami harus bertanggung jawab dan matang," kata Sistine mewakili saudara-saudaranya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.